Penyamaan Persepsi Indikator Penilaian Hasil Penelitian: Laporan Kemajuan dan Laporan Hasil

(Selasa, 28 Januari 2020) LP3M menyelenggarakan acara “Penyamaan Persepsi Indikator Penilaian Hasil Penelitian (Laporan Kemajuan dan Hasil) Tahun 2020” bertempat di Ruang 201 lt.2 Gedung Perpustakaan UST. Acara diawali dengan sambutan Kepala LP3M UST (Dra. Siti Rochmiyati, M.Pd.) dilanjutkan dengan sambutan Wakil Rektor I (Dr. Imam. Ghozali, M.Sc.) sekaligus membuka secara resmi acara tersebut. Materi penyamaan persepsi mengenai indikator penilaian hasil penelitian disampaikan oleh narasumber: Prof. Dr. Ir. Cahyono Agus Dwi Koranto, M.Agr.Sc. (Reviewer Nasional Bersertifikat). Acara berlangsung mulai pukul 09.00 WIB s.d. 12.00 WIB dan diikuti oleh 22 Reviewer Penelitian Internal LP3M, 5 Reviewer Penelitian Internal DRPM, dan 14 Ketua Peneliti Hibah DRPM.