Seminar InCoTES 2019

(7 Desember 2019) Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (UST) Yogyakarta menyelenggarakan The 1st International Conference On Technology, Education and Science (InCoTES) 2019 dengan tema ‘Innovation Strategies: Industrial Revolution 4.0 to Society 5.0’ di Hotel New Shapir Yogyakarta.

Wakil Rektor I UST Dr. Imam Ghazali, M.Sc. yang membuka seminar mengatakan tema yg dipilih sangat menarik dan merupakan endless topic di dunia penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Ketua panitia InCOTES 2019, Didi Supriadi, M.Pd. mengatakan, tema ini sangat relevan dalam konteks masyarakat ASEAN serta dalam rangka mengembangkan teknologi, pendidikan dan sains.

Seminar diawali pemaparan tiga narasumber Prof. Dr. Lilia Halim dari Universitas Kebangsaan Malaysia, Prof. Maria Corazon Saturnina A Castro, Ph.D. dari University of the Philippines Diliman dan Zainul Faizien Haza, M.T., Ph.D. dari Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (UST) Yogyakarta. Para pembicara memaparkan isu-isu terkini tentang strategi inovasi revolusi industry 4.0 untuk masyarakat 5.0.

Kepala LP3M UST Dra. Siti Rochmiyati, M.Pd. mengatakan, InCoTES 2019 bertujuan memberikan wadah publikasi dan diseminasi hasil riset dari para akademisi. Selain itu juga untuk meningkatkan jejaring dalam peningkatan joint research. Kegiatan ini menjadi kegiatan tahunan sekaligus sebagai ajang temu ilmiah bagi seluruh stakeholders seperti peneliti, akademisi dan industri serta praktisi untuk berbagi ilmu dan pengalaman, serta munculnya karya-karya kreatif dan inovatif di bidang teknologi, sains dan pendidikan.